Saya pernah dua hari mengalami cegukan ngga sembuh-sembuh, rasanya tidak enak sekali, makan jadi tidak nikmat dan beraktivitaspun juga jadi tidak nyaman. Cegukan yang saya alami ternyata penyebabnya adalah karena kaau makan saya terlalu terburu-buru, sehingga timbulah cegukan. Selain orang dewasa, cegukan juga bisa dialami oleh anak kita. si Kecil yang masih belia juga rentan mengalami cegukan. Penyebab utama cegukan biasanya karena si Kecil menelan makanan dengan terburu-buru, bisa juga karena makan sambil jalan dan bermain. Atau bisa juga karena makanan yang masuk terlalu banyak sehingga kerongkongan harus bekerja keras memprosesnya. Meskipun bukan masalah yang serius, cegukan harus segera diobati agar si Kecil bisa menikmati santap siangnya dengan lancar. Berikut beberapa cara sederhana untuk mengusir cegukan.
- Minum air putih
Segelas air putih akan membantu meredakan cegukan yang dialami si Kecil. Hasil riset yang dilakukan Children’s Mercy Hospital di Kota Kansas, menjelaskan kalau si Kecil harus segera minum sesaat setelah cegukan dengan perlahan untuk menenangkan kerongkongan yang mengalami kejang. - Bernafas lewat mulut
Pertama-tama ajak si kecil untuk menutup hidungnya dengan satu tangan. Setelah itu, tarik nafas dalam-dalam lewat mulut dan tahan selama satu menit hingga cegukan hilang. Kalau sudah, hembuskan secara perlahan. Laporan penelitian tentang cegukan yang dilakukan Yale Medical Group Amerika, menjabarkan menahan napas akan meningkatkan karbon dioksida dan memutus siklus cegukan sehingga si Kecil bisa kembali menelan tanpa gangguan. - Satu sendok gula
Dr. Edgar Engleman, salah seorang penulis kesehatan di New England Journal of Medicine mengatakan, bahwa satu sendok gula pasir kering ampuh dalam menghentikan cegukan si Kecil. Kalau dia tidak mau makan gula, Anda bisa menggantinya dengan sirup jagung yang sama-sama manis dan bermanfaat. Tapi jangan terlalu sering melakukan metode ini ya karena manisnya gula bisa berdampak buruk bagi gigi dan kesehatan.
Selain tiga cara tadi, ada juga cara-cara tidak umum, seperti mengejutkan si Kecil yang cegukan, minum air lemon hangat, mengangkat telinga dengan perlahan, hingga menekan dahi dengan jari. Memang belum ada penelitian yang menerangkan cara-cara ini, tapi percaya atau tidak, cegukan bisa hilang dalam waktu yang lumayan singkat lho.
Nah, sekarang Anda tidak perlu khawatir lagi kalau si kecil cegukan. Cukup praktekkan cara-cara di atas maka cegukan si kecil akan menghilang.
Sumber: sahabatnestle.co.id
emang nggak enak, tuh.. tapi seringnya memang sembuh sendiri...
ReplyDeleteok mas tino, makasih kunjungannya
Deletesaya atasi dengan minum air putih aja mas tapi gak pernah cegukan sampai dua hari gitu
ReplyDelete