Saturday, May 23, 2015

PENGARUH JAJANAN ANAK TERHADAP KESEHATAN

Anak kecil sukanya pasti jajan, di suruh makan saja susah sekali, bagaimana dengan anak anda! Apakah sama dengan anak saya? Masalahknya anak saya juga susah sekali untuk makan sarapan atau makan nasi, sukanya jajan. Entah apa yang mereka sukai dari jajan itu, apakah karena bungkusnya yang menarik atau rasanya yang gurih.
Perlu anda ketahui, ini adalah pengalaman saya. Dan ini bisa jadi dikatakan sebuah penelitian, masalahnya setiap anak saya jajan di warung atau di pedagang keliling yang tidak menjamin kesehatan, anak saya langsung batuk-batuk.

Jadi saran saya anda yang memiliki anak kecil sebaiknya hindari jajanan warung yang tidak sehat, atau jajanan snack yang terlalu gurih karena terlalu banyak mengandung perasa yang tinggi yang bisa menyebabkan anak menjadi sakit. Apalagi minuman-minuman dalam kemasan yang warna-warni, bisa jadi warna itu bukan dari pewarna makanan akan tetapi pewarna tekstil. Sebaiknya jika anak kita berangkat sekolah, selalu sediakan air minum putih dalam botol, atau teh manis yang kita buat sendiri. Itu akan lebih baik, akan lebih baik lagi bawa bekal sendiri.

6 comments:

  1. gurali jajanan dulu waktu aku sekolah di sd hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mba ipah, saya dulu juga jajannya gulali, yang bikin gigi menjadi hitam/gupis

      Delete
  2. Jangankan anak2 saya aja kalo minum cendol yg ternyata pake pemanis bisa bikin sakit beruntun: awalnya pasti batuk, lanjut radang tenggorokan puncaknya demam setelah itu baru sembuh....

    ReplyDelete
  3. Jajanan jalan itu memang agak rawan nih, kadang2 suka pake pengawet dll :(

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.