Saturday, February 25, 2017

Cara Menemukan Makna Tersirat dri Teks Tersurat

Setiap bacaan atau teks mengandung arti atau makna. Dapat bermakna tersurat dan tersirat. Jika bacaan itu bermakna tersurat akan lebih mudah karena telah nyata-nyata tertulis. Adapun untuk makna tersirat lebih sulit karena makna tersirat tidak nyata-nyata tertulis. Untuk menemukan makna tersirat kita harus membaca dengan intensif dan penuh pemahaman kemudian merenungkan makna yang ingin disampaikan penulis melalui bacaan tersebut.
Membaca intensif artinya membaca dengan sungguh-sungguh, terus menerus, detail, urut, dan rinci untuk memahami isi teks secara keseluruhan. Tujuan membaca intensif adalah menemukan detail atau perincian bacaan. Melalui kegiatan membaca intensif kita dapat mengetahui makna tersurat dan tersirat dari suatu teks atau wacana.

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.