Bagi anda penggemar Smartphone perlu berbahagia. Produsen asal Taiwan, HTC, akhirnya secara resmi memperkenalkan smartphone terbarunya, yakni HTC One.
Seperti diketahui, HTC One merupakan sebuah smartphone dengan OS Android 4.1 Jelly Bean yang dilengkapi kamera Ultrapixel.
"Adalah sebuah kebohongan besar jika mengatakan semakin besar megapixel itu semakin bagus," ujar Benjamin Ho, Chief Operating Officer HTC.
Menurut pihak HTC, semua kamera yang ada saat ini akan memberi hasil bagus saat menangkap gambar di kondisi cahaya terang. Namun pada kondisi minim cahaya, hasilnya sebaliknya.
Inilah yang menjadi perhatian utama dari kamera Ultrapixel HTC One yang berkekuatan 4MP. Menurut Justin Zhang, Product Portofolio HTC South East Asia, HTC One diklaim mampu memotret 300 persen lebih cahaya dibanding smartphone berkamera megapixel biasa.
Selain kamera, fitur lain yang diunggulkan adalah HTC Blinkfeed, sebuah User Interface baru yang interaktif. Sekilas, Blinkfeed mirip dengan Live Tiles pada Windows Phone. Intinya, UI tersebut memuat berbagai update, seperti foto, kalender, Facebook, news, dan hal-hal lainnya yang bisa ditampilkan sesuai keinginan.
Ada pula Boom Sound yang disebut-sebut bisa menghasilkan suara yang nendang dengan dual speaker di atas dan di bawah layar, plus dukungan Beats Audio. Sebuah fitur yang sangat menarik lainnya yaitu HTC Zoe yang memungkinkan mengambil gambar resolusi penuh dan video secara bersamaan.
Soal Desain, HTC memang patut diacungi jempol. HTC One sangat sedap dipandang dengan lengkungan pada bagian belakang dan body yang tipis, serta balutan material premium.
Di dalam body, HTC One memiliki prosesor Qualcomm Snapdragon 600 quad-core 1.7GHz, RAM 2GB, memori internal 32GB atau 64GB, dan Adreno 320. Layarnya berukuran 4,7 inci 1980x1020 dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 2.
Sayang, HTC belum tahu kapan HTC One bisa dijual di Indonesia dan berapa harganya. Sistem baru yang diterapkan dalan hal impor barang menjadi alasan mereka. Yang pasti, harganya berada di level premium. Mungkin selevel dengan Xperia Z dan Galaxy S4.
Sumber : http://id.berita.yahoo.com
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.