Bagi kamu yang sedang persiapan akan mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2013 berikut saya uraikan sedikit tips menghadapi soal-soal SNMPTN :
- Kuasi Materi
Jangan sampai anda tidak tahu materi yang akan anda kerjakan, karena hal ini akan sia-sia saja kamu mengikuti SNMPTN. - Lakukan Uji Coba (Try Out)
Hal ini perlu dilakuakn agar anda terbiasa mengerjakan soal-soal SNMPTN. Juga bisa mengasah kemampuan kamu. - Pemilihan Jurusan yang sesuai dengan minat.
Pilihlah jurusan yang sesuai dengan minat kamu, perlajaran apa yang nilainya menonjol saat SMA/MA/SMK ini akan sangat membantu kamu dalam hal mengerjakan soal. - Berdoa
Berdoa adalah usaha manusia selaku yang berusaha, dan ini sangat baik dilakukan, karena Tuhan telah berjanji barang siapa mau berdoa, niscaya Dia akan mengabulkannya.
Pada Saat Tes:
- Perhatikan waktu yang ada dan gunakan waktu yang tersedia dengan sebaik-baiknya
- Gunakan alat tulis yang standar atau yang terbukti kualitasnya
- Raihlah nilai maksimum pada mata pelajaran andalan kamu
- Jangan menebak-nebak jawaban
- Raihlah nilai kumulatif pada masing-masing mata pelajaran
Pasca Tes / Setelah Tes;
- Koreksilah kembali hasil jawaban anda di rumah evaluasi dan hitung berapa prosentase nilai anda
- Gunakan daftar perkiraan (passing grade) sebagai acuan anda
- Periksalah apakah hasil anda sesuai dengan point no 2 diatas
- Jika nilai anda jauh diatasnya, anda boleh berbangga hati, tetapi jika sebaliknya anda harus lebih giat lagi dalam belajar.
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.