Tuesday, May 9, 2017

Membuat Objek dan Menggerakan Animasi

Objek dapat memiliki aneka wujud, seperti bola, orang, hewan dan lain-lain. Ketika membuat film animasi, kamu harus menentukan terlebih dahulu obyek yang menjadi tokoh film animasimu.
Siapa diantara kamu yang suka main bola? Coba perhatikan gerak pantulan bola tersebut. Pada latihan berikut ini objek film animasi yang akan dibuat adalah sebuah bola.
Animasi ini nantinya menggambarkan bola yang jatuh dari ketinggian tertentu, kemudian menyentuh lantai. Sesaat setelah menyentuh lantai, bola akan dipantulkan ke atas. Sampai pada ketinggian tertentu bola akan berhenti sesaat dan jatuh lagi. Demikian seterusnya.
Jangan lupa kerjakan tugas ini dengan menggunakan aplikasi pencil yah, caranya pertama adalah klik program aplikasi pencil lalu pilih frame pada Time line, lalu buat objek lingkaran dengan menggunakan icon Colouring Tool, pada tab Options-opsi Size, ubahlah ukuran object dengan menggeser slider ke arah kanan untuk memperbesar gambar. Lalu klik objek lingkaran di lembar kerja. dan seterusnya, selamat belajar ya!

5 comments:

Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.