Sunday, December 1, 2013

Puisi Cinta Tanah Air

UNTUKMU, INDONESIAKU
Wahai Indonesia, tanah air tumpah darahku
Untukmu kupersembahkan selalu
Rasa cintaku yang mendalam dan menderu
Resapkanlah wahai negeriku
Pemadam rasa rindu teramat syahdu di hatiku
Yang mendarah daging menulang sumsum padamu
Sebab engkaulah bumi leluhur panutan jiwa
Negeri elok mempesona tempat aku dilahirkan
Oleh bunda tercinta

Tanah air indah permai anugerah Tuhan
Yang harus dijaga kelestarian dan kekayaannya

Wahai Indonsiaku, Ibu pertiwiku
Kami adalah putra-putrimu
Yang menempuh perjalanan panjang di bukit lembahmu
Dibangku-bangku sekolah untuk mempertajam nalar mengolah jiwa 
Menghayati kehidupan dalam khusuk doa dan etos kerja diharibaanmu
Maka untukmu wahai negeri dengan panorama dan budaya berwarna-warni
Kami pun punya obsesi....
Untuk merawat penuh kasih sayang, mengharumkan nama dan keberadaanmu
Turut ambil bagian mengasuhmu
Dengan keihlasan berkorban, kegigihan berjuang
Produktif banyak berkarya, kreatif penuh daya cipta
Memanfaatkan atom-atom waktu yang sangat berharga
Dengan hal-hal yang bermakna
Seraya menjauhi yang remeh-remeh dan sia-sia
Untukmu, wahai Indonesia terkasih
Doa dan perjuanganku tidak pernah berhenti 
Kusibak gelombang lautan, kutembus topan dan prahara
Laju bahtera laju menuju dermaga cita
Terus kutempuh pelayaran selama hayat masih di kandung badan
Sebelum cita-cita ini teraih terwujudkan.

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.