Sunday, January 20, 2013

Evolusi Ikan



Fosil-fosil menunjukan bahwa ikan pertama terbentuk pada periode Ordovician yang dimulai sejak 460.000.000 tahun silam. Ikan ini tidak memiliki rahang dan paling primitif. Mulutnya hanya merupakan saluran terbuka sederhana, cocok untuk memakan hewan-hewan kecil yang tersembunyi dalam lumpur.
Selanjutnya muncul ikan memiliki rahang. Keberadaan rahang memungkinkan ikan untuk makan secara efesien dan memperoleh makanan dari berbagai sumber. Ikan-ikan permulaan yang telah berhasil mengembangkan rahang disebut placoderm. Rahang-rahang ikan sebenarnya berevolusi dari sekumpulan lengkungan insang yang terdapat pada ikan tanpa rahang. Lengkungan-lengkungan insang ini merupakan penyokong-penyokong berupa tulang yang menopang insang. Dari Placoderm inilah berevolusi jenis-jenis ikan yang kita jumpai sampai sekarang ini.

3 comments:

  1. terimakasih mas dh mau pasang link saya..
    ling berbagi info juga sudah saya pasang,,silahkan di cek..

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan baik & Relevan dengan conten Artikel, Dilarang menyisipkan Link Hidup. jika Teks url blog/web atau isi di daftar tamu itu diperbolehkan, Terima kasih.